Kamis, 08 Juli 2010

All In One PC: MSI Wind Top AE2420 3D Ready

Sebuah all in one pc pada umumnya memiliki performa 'biasa' saja dan umum hanya sebagai multi media centre serta untuk bekerja pekerjaan kantoran harian. Hal ini disebabkan terbatasnya hardware yang dapat dimasukkan ke dalam 'casing', yang umumnya ditampung ke dalam bagian belakang monitor. Akan tetapi prinsip ini rupanya tidak berlaku bagi MSI Wind Top AE2420, sebuah all in one pc yang bahkan sudah dilengkapi fasilitas 3D.
Dilengkapi monitor layar 23.6inci 120Hz LED-backlit dan memiliki resolusi hingga 1920x1080 serta dukungan layar sentuh (touch screen). Prosesor yang menjadi jantungnya adalah Intel Core i5 650 3.2GHz. Tampilan grafisnya didukung oleh discrete Mobility Radeon HD 5730 1GB graphics card. Drive optik Blu Ray sudah menjadi standard-nya. Jumlah total RAM hingga 4GB DDR3 SO-DIMM. Kapasitas hard disk mencapai 1TB. Fitur menarik lainnya port USB 3.0, eSATA, VGA-out, HDMI-in, Gigabit LAN, 802.11bgn WiFi, 1.3M webcam, 2x5W speaker dan 10W subwoofer. Sementara untuk dukungan terhadap 3D maka MSI Wind Top AE2420 menyediakan kacamata 3D yang dilengkapi wireless active-shutter. Keyboard dan mouse memakai wireless. Tak ketinggalan pula remote control MCE. Namun yang masih menjadi tanda tanya adalah berapa harganya serta kapan tersedia di pasar masih belum jelas informasinya. Meski sudah digembar gemborkan jauh sebelum pelaksanaan CEBIT 2010 awal bulan Juni kemarin.
Untuk informasi lebih lengkap dapat user lihat di MSI Wind Top AE2420
(sumber: Fudzilla.com-Slobodan Simic dan MSI)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

No SPAM please...