Selasa, 27 April 2010

Hard Disk Eksternal: Samsung STORY USB 3.0

Samsung Electronics, sebuah produsen elektronik digital dan teknologi informasi, merilis sebuah eksternal hard disk dengan antar muka USB 3.0. Tercepat dalam seri STORY milik Samsung. Di klaim 10x lebih cepat daripada seri STORY yang menggunakan antar muka USB 2.0. Tetap menggunakan hard disk 3.5" dan tersedia dengan kapasitas 1TB dan 2TB. Garansi yang diberikan selama 3 tahun.
Dengan kecepatan transfer data hingga 5 gigabit per detik (Gbps) bandingkan dengan yang menggunakan USB 2.0 yang 'hanya' 480 megabit per detik. Antar muka USB 3.0 ini tetap kompatibel dengan USB 2.0 bahkan 1.1. Sesuai dengan tema hemat energi maka Samsung STORY memberi fitur idle, sleep dan suspend. Sedangkan mode standby power sudah memenuhi standard European Union EuP (Energy Using Products) Directive for Standby Regulation.
(sumber: BusinessWire.com)
Info lebih lengkap silakan lihat di BusinessWire

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

No SPAM please...